Minggu, 10 Juni 2012

liburan ke pantai glagah

Libur Natal, Pantai Glagah Panen Pengunjung

Wisata : Pengunjung Pantai Galagah bermain air di laguna
KULONPROGO – Libur natal 2010, mampu mendongkrak jumlah kunjungan wisata di Kulonprogo. Khusus di Pantai Glagah, kenaikan pengunjung mencapai 40 persen. Sebelumnya wisata di Kulonprogo sempat terpuruk akibat erupsi gunung Merapi.
Koordinator Petugas Retribusi Pantai Glagah, Agus Subiyanto mengatakan pada hari biasa, kunjungan wisatawan hanya sekitar 250 orang. Sedangkan pada hari libur biasa, biasanya mencapai 1.000 atau 1.200 orang.  Namun semenjak Jumat (24/12) setiap harinya mencapai 1.600 orang, atau meningkat 40 persen dibanding hari lubur biasa.
“Kenaikan sudah terasa sejak libur sekolah. Khusus natal ini melonjak hingga 40 persen,” jelas Agus.
Menurutnya, lonjakan yang signifikan ini karena libur natal bersamaan dengan liburan sekolah. Hal inilah yang menjadikan jumlah pengunjung mmebludak. Diperkirakan kunjungan akan terus membaik, mendekati pergantian tyahun baru mendatang.
Sebagian pengunjung merupakan warga dari Jawa Tengah, seperti Purworejo, Magelang atau Wonosobo. Tidak sedikit yang berasal dari Yogyakarta, atau dari Jakarta, yang kebetulan mudik ke kampung halaman.
“Belakangan pengunjung rombongan dengan bus juga meningkat,” tambahnya.
Pada 2010 ini, kata Agus, Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olah Raga, menargetkan pendapatan retribusi Pantai Glagah sebesar Rp 681 juta. Hingga saat ini sudah terlampaui sekitar 10 persen. Diperkirakan pada akhir tahun, pendapatan akan bertambah lagi.
Target Glagah paling berat, dibanding obyek yang lain,” ujarnya.
Salah seorang pengunjung, Karla mengaku cukup senang bisa menikmati liburan di Glagah. Selain kondisi pantai yang bersih, banyak fasilitas yang tersedia. Seperti perahu wisata dan kebun buah naga yang ada di sepanjang jalan.
“Disini masih bersih, kalau di Ancol kan kotor,” ujarnya yang mengaku datang dari Jakarta dan liburan bersama di Yogyakarta.  (fiz)

sumber : pantai glagah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar